Halo sobat wawa, apa kabar ? semoga semua dalam keadaan yang baik dan sehat. Kali ini wawa ingin mengajak berbagi pengalaman Cara Memperpanjang Sertifikat SSL di Hosting. Ceritanya blog wawa ini di hosting dengan paket tanpa sertitikat SSL. Karena pada waktu itu wawa mencari harga yang murah dan stabil, mengingat pengalaman sebelumnya blog wawa sering down.
Dikarenakan paket hosting yang wawa miliki tidak termasuk sertifikat SSL (harus bayar), maka wawa mencari alternative yang gratisan 🙂 . Oh iya, SSL ini mempunyai beberapa keunggulan dari website yang tidak memiliki SSL, berikut adalah beberapa kelebihannya
- Transmisi data lebih secure atau aman
- SEO yang lebih bagus dibandingkan dengan website yang tidak mempunyai SSL
Mendapatkan Sertifikat SSL Gratis
Setelah mencari-cari di internet wawa mendapatkan SSL gratis namanya Let’s Encrypt. Sertifikat ini sifatnya gratis, tetapi harus diperpanjang setiap 90 hari. Cara melakukan instalasinya cukup mudah, kita bisa menggunakan website https://www.sslforfree.com/ untuk men-generate Sertifikat SSL yang akan dipasang di website kita.
Saat ini Blog wawa sudah terpasang Sertifikat SSL, tetapi akan berakhir pada tanggal 07.03.2019. Nah, disinilah cerita ini dimulai, dimana wawa melakukan perpanjangan sertifikat SSL yang hampir atau sudah kadaluwarsa/expired.
Langkah dan Cara Memperpanjang Sertifikat SSL di Hosting
Berikut adalah langkah-langkah yang wawa lakukan untuk memperpanjang sertifikat SSL melalaui …. Langkah ini sama persis dengan cara ketika kita mendaftarkan website untuk mendapatkan sertifikat SSL
1. Buka alamt situs https://www.sslforfree.com/
Masukkan alamat website kita
2. Download File yang sudah di generate oleh website tersebut
3. Lakukan upload ke website
4. Lakukan Verifikasi
5. Install Sertifikat SSL melalui CPanel
6. Cek Expired Date yang sudah diperbarui
Nah, sampai di sini dulu sobat wawa untuk sharing pengalaman Cara Memperpanjang Sertifikat SSL di Hosting. Kelebihan sertifikat SSL ini adalah gratis, tetapi memiliki kelemahan dimana harus melakukan perpanjangan sertifikat SSL setiap 90 hari. Perpanjangan sendiri bisa dilakukan lebih awal
Semoga artikel ini bermanfaat bagi sobat wawa, jangan lupa share, komen dan feedbacknya. Sampai jumpa di artikel berikutnya….:-)